Kamis, 02 Oktober 2014

The 5th Indonesian Vascular Conference held in Tangerang, 12th-14th September 2014

Tanggal 12 - 14 September 2014 lalu, PESBEVI (Perhimpunan Dokter Spesialis Bedah Vaskuler dan Endovaskuler Indonesia) telah berhasil menyelenggarakan acara workshop dan simposium yang bertajuk "Peningkatan Peranan Dokter Layanan Primer dalam Penatalaksanaan Kasus Penyakit Vaskuler" di Hotel Novotel, Tangerang.
Acara yang berlangsung tiga hari ini, diikuti sebanyak 323 peserta, meliputi dokter spesialis, dokter umum, perawat, dan praktisi kesehatan lainnya. Hari Jumat (12 September 2014) diadakan 4 workshop dengan judul:
1. Varises Tungkai: Pemeriksaan Fisik, Peranan Ultrasonografi dan Penatalaksanaan
2. Akses Vaskular Hemodialisis yang Ideal
3. Manajemen Tukak Kronis
4. Aorta and Peripheral Intervention

Dr. Ismon Kusasi, SpB(K)V sedang memberikan materi mengenai Akses Vaskuler untuk Hemodialisis

Peserta workshop Inavasc V

Dr. Witra Irfan, SpB(K)V sedang menjelaskan mengenai Manajemen Ulkus Kaki Diabetes

Dr. Vendry Rivaldy, SpB sedang memeragakan penggunaan USG Vaskuler


Pada hari kedua, yaitu Sabtu (13 September 2014) berlangsung acara simposium serta pembukaan acara Inavasc V secara resmi dengan pemotongan pita oleh ketua IKABI (Ikatan Ahli Bedah Indonesia), Ketua IKABI cabang Banten, Perwakilan IDI Cabang Banten, dan Ketua Inavasc V. Acara simposium di meriahkan pula oleh pameran dari perusahaan obat dan alat kesehatan. Hari Minggu (14 September 2014) merupakan hari terakhir dilaksanakannya acara Inavasc V yang di tutup dengan pembagian doorprize berupa 1 buah Samsung Galaxy Tab 3, 2 buah Handphone Samsung Galaxy Core 2, dan 5 buah tabungan dari Bank DKI.


Tarian Rampak Bedug, Tarian Asli Banten sebagai pembuka acara Inavasc V

Ki-Ka: Prof. Dr. dr. Paul Tahalele, SpB, SpBTKV (Ketua PP IKABI), Dr. Nasrul Liza, SpB-KBD (Ketua IKABI Cabang Banten), Dr. R. Suhartono, SpB(K)V (Presiden PESBEVI), Perwakilan IDI Cabang Banten, dan Dr. Ismon Kusasi, SpB(K)V selaku Ketua Panitia Inavasc V
Pameran alat kedokteran untuk vaskuler
Peserta simposium Inavasc V
Prof Sarwono Waspadji, SpPD-K End sedang menjelaskan mengenai materi Diabetes Mellitus

Ki-Ka: Prof. Hanafiah Harunnurasid dan Mr. Zainal Ariffin Azizi Dokter Spesialis Vaskuler dari Malaysia yang menjadi pembicara pada acara Inavasc V

Mr. Steven Kum Dokter Spesialis Vaskuler dari Singapore yang menjadi pembicara pada acara Inavasc V
Suasana simposium Inavasc V (1)

Suasana simposium Inavasc V (2)
MC Inavasc V. Dr. Ucha dan Dr. Devby

Sebagian Panitia Inavasc V

Sekretaris Inavasc V bersama Ketua Panitia Inavasc V (Dr. Ismon Kusasi, SpB(K)V)
Para pemenang doorprize Inavasc V
Panitia Inavasc V
Terima kasih atas dukungan dan partisipasi peserta, sponsor, perhimpunan terkait sehingga acara Inavasc V bisa terselenggara dengan sukses. Sampai jumpa di event bedah vaskuler dan endovaskuler selanjutnya.





- Panitia Inavasc V -